Pacaran dengan Samuel Rizal, Nikita Mirzani Tak Peduli Soal Beda Agama
Nikita memiliki pandangan sendiri tentang hubungan berbeda agama.
Starsmagz24. - Baru-baru ini, Nikita Mirzani mengaku telah menjalin kasih dengan Samuel Rizal. Bintang film "Comic 8: Casino Kings, Part 2" tersebut mengaku tidak peduli harus menjalani hubungan berbeda agama.
Menurut Nikita, masalah agama adalah kepercayaan setiap individu. Ia pun menyerahkan kehidupannya kepada Tuhan.
"Enggak masalah. Agama kan tergantung kepercayaan masing-masing," ujar Nikita saat ditemui di kawasan Jakarta Pusat belum lama ini. "Kan kita sama-sama dewasa. Itu urusan masing-masing sama Tuhan."
Pasca bercerai tahun 2015 lalu, Nikita sepertinya tidak butuh waktu lama untuk membuka hati kembali. Apalagi Nikita juga merasa tidak ingin terlalu lama berstatus single.
"Mungkin Tuhan enggak mau kasih lama-lama," lanjut Nikita. "Karena aku juga enggak terlalu nyaman sendirian. Harus ditemani."
Pacaran dengan Samuel Rizal, Nikita Mirzani Tak Peduli Soal Beda Agama
Reviewed by Starsmagz2.Net
on
2:54:00 PM
Rating:
No comments: