Top Ad unit 728 × 90

recentposts

Samsung Luncurkan Galaxy J1 Mini, Andalkan RAM 768 MB

Samsung Luncurkan Galaxy J1 Mini, Andalkan RAM 768 MB   

Samsung Galaxy Star Plus
Starsmagz24Jakarta - Seperti pesaing lainnya, Samsung juga melakukan upaya terbaiknya untuk menjangkau pasar negara berkembang dengan menawarkan ponsel pintar berharga terjangkau.


Produsen ponsel pintar asal Korea Selatan itu menghadirkan Galaxy J1 Mini, yang diumumkan di Filipina. Dari tampilannya, ponsel pintar tersebut menyerupai Galaxy J1 Nxt ,yang dijual seharga US$ 88 di Bangladesh.

Laman GSM Arena pada Kamis, 10 Maret 2016, menyebutkan, penggunaan nama baru penting untuk menghindari kebingungan konsumen. Sebab, J1 Mini hadir dengan spesifikasi RAM yang lebih rendah, yakni dari 1 GB menjadi 768 MB.

Selain itu, spesifikasi yang diusung keduanya sama, seperti layar TFT 4.0 inci beresolusi 480 x 800 piksel, CPU quad-core 1.2GHz dan sistem operasi Android 5.1 Lollipop.

Untuk pengambilan gambar, Samsung menyematkan kamera belakang 5 megapiksel dan kamera depan VGA 0,3 megapiksel. J1 Mini hadir dengan baterai 1500 mAh, yang diklaim dapat digunakan untuk menelepon selama 8 jam, 7 jam untuk browsing, dan 29 jam untuk memutar musik.

Namun perangkat dengan dual SIM ini belum mendukung jaringan 4G. Fitur lainnya mencakup USB 2.0, GPS, Glonass, 3.5 milimeter stereo earjack, Wi-Fi 802.11 b/g/n 2.4GHz, Wi-Fi Direct, dan Bluetooth 4.0. [mdk/ep]


Samsung Luncurkan Galaxy J1 Mini, Andalkan RAM 768 MB Reviewed by Starsmagz2.Net on 1:29:00 AM Rating: 5

No comments:

All Rights Reserved by Starsmagz24.Net © 2016
Powered by Blogger, Redesigned by RayTp

Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.