Suster Lucy Kurien Menyediakan Rumah Untuk Melayani Orang-orang Menderita
Starsmagz24.Net -- NEW DELHI - Ratusan Orang Sakit Mental, Terinfeksi HIV, Perempuan Lansia atau Anak Jalanan kini sedang tinggal di rumah-rumah dari
Suster Lucy Kurien, yang terbuka untuk Semua Orang.
Melalui Organisasinya, Maher (Rumah Ibu) – Suster Kurien membantu Perempuan Miskin dan Anak-anak Jalanan terlepas dari Kasta, Keyakinan atau Agama.
“Fokusnya adalah menangani Orang-orang Menderita, terutama Para Wanita Sakit Mental dan Mereka yang Menderita HIV,” kata Suster Kurien dari Kongregasi Suster-suster Salib Chavanod.
Saat ini Maher memiliki 38 Rumah Singgah dan Rumah Tinggal tetap di sejumlah Negara bagian di India – Jharkhand, Kerala dan Maharashtra. Secara total Mereka yang tinggal di rumah-rumah itu – lebih dari 860 Anak Jalanan dan lebih dari 320 Perempuan Miskin.
Rumah sementara untuk Korban Kekerasan dalam rumah tangga, Pemerkosaan dan Ibu yang tidak Menikah dan rumah tinggal tetap untuk Anak-anak, Pasien HIV, Lansia dan Perempuan Sakit Mental.
Biarawati itu mengatakan bahwa Mereka mengambil Anak-anak dari Jalanan yang Mengemis atau Miskin dengan Orang Tua Tunggal.
“Kami membantu Mereka belajar dan beberapa melakukannya dengan sangat baik,” katanya.
Perjalanan Suster Kurien untuk memperbaiki kehidupan Perempuan Miskin dan Anak-anak Jalanan mulai sejak 19 tahun lalu setelah Ia mengalami Insiden mengejutkan.
“Seorang Wanita takut akan Suaminya dan datang meminta tempat tinggal dan Saya tidak bisa memberikan karena Saya tinggal di sebuah Biara dan malam itu Dia di Bakar hingga Tewas oleh Suaminya. Ini Menggerakan Saya,” kata Suster Kurien.
Biarawati itu mengatakan bahwa Dia ingin Membantu Kaum Perempuan Malang karena “Kongregasi saya hanya memberikan Pembinaan dan Perawatan.”
Dia harus meminta izin khusus dari Provinsialnya untuk keluar dari Biara membantu Orang-orang yang membutuhkan, tapi “itu tidak mudah.”
“Kongregasi meminta Saya untuk membuat Perjanjian bahwa Saya akan tetap menjadi Milik Kongregasi dan Pihaknya tidak akan Bertanggung jawab dengan Proyek Saya,” kata Suster Kurien, seraya menambahkan bahwa Dia juga tidak bisa lagi memakai pakaian Kongregasinya karena Pakaian itu akan membuat Orang memperlakukan Dia sebagai Orang luar.
“Saya ingin melakukan bagaimana Yesus melakukan Selama hidup-Nya,” katanya.
Tahun 1997, Suster itu mulai Maher di Distrik Pune, Negara Bagian Maharashtra. Maher mendapat Sumbangan dari Orang-orang Awam, terutama Musisi dari Austria.
Tapi, awalnya dia menghadapi Perlawanan dari sejumlah Penduduk setempat.
“Orang-orang berpikir bahwa Saya datang melakukan Konversi,” kata Suster Kurien.
“Penduduk setempat meludahi Saya dan bahkan menyerang rumah Saya, tapi Saya terus menjalankan Pekerjaan Saya,” katanya.
Biarawati itu mengatakan bahwa Orang-orang Gereja berpikir bahwa Dia meninggalkan Gereja dan “Gila.”
“Para Biarawati dari Kongregasi Saya merasa Malu menelepon Saya,” tambahnya.
“Sejak Saya masih Muda, Saya selalu tergerak oleh Pekerjaan Ibu Teresa dan Benar-benar ingin melakukan sesuatu seperti Dia,” katanya.
Rumah-rumah Suster Kurien adalah Surga bagi Persatuan Antar Agama karena Ia menekankan Ajaran dari Semua Agama.
“Saya memiliki Kitan Suci dari semua Agama – Alkitab, Alquran atau Geeta. Saya Percaya Menghormati semua Agama dan menyembah satu Kuasa Ilahi,” katanya, seraya menambahkan bahwa semua Festival di India dirayakan dengan semangat yang sama.
Dalam pengakuan Pelayanannya, Presiden India Pranab Mukherjee memberikan penghargaan Nari Shakti (Pemberdayaan perempuan) kepada Suster Kurien pada 8 Maret di New Delhi. [stmg24/eka]
Suster Lucy Kurien Menyediakan Rumah Untuk Melayani Orang-orang Menderita
Reviewed by Starsmagz2.Net
on
10:39:00 PM
Rating:
No comments: