Risma Tantang Kader Pertahankan Suara untuk PDIP di Setiap Pemilu
Starsmagz24.net -- Surabaya - Tri Rismaharini menunjukkan dan membuktikan sebagai kader PDIP dengan menantang kader PDIP Surabaya untuk mempertahankan perolehan suara agar mampu memenangi pemilu-pemilu di masa mendatang.
Hal ini diungkapkan, Risma saat memberikan sambutan dalam Rapat Kerja Cabang (Rakercab) PDIP Surabaya di Gedung Wanita, Jalan Kalibokor, Surabaya, Sabtu (20/2/2016) malam.
Dalam pidatonya, Risma mengajak kader PDIP untuk bersatu mempertahankan perolehan suara yang diraih pada Pilkada di Pilgub Jatim, Pemilu Legislatif, Pemilu Presiden hingga Pilkada Surabaya berikutnya.
"Janji suara kita tidak turun? Ini disaksikan Pak Sekjen lho," tantang Risma yang langsung dijawab 'janji' oleh ratusan kader PDIP yang hadir.
Sebelum mengakhiri sambutannya, Risma yang sudah resmi menjadi kader PDIP ini menutup dengan yel-yel khas PDI Perjuangan Merdeka,,, Merdeka,,, Merdeka,,,,
[stmg24/Eka]
Risma Tantang Kader Pertahankan Suara untuk PDIP di Setiap Pemilu
Reviewed by Starsmagz2.Net
on
1:54:00 PM
Rating:
No comments: