Top Ad unit 728 × 90

recentposts

Saat Orgasme, Ini Yang Terjadi Pada Tubuh


Starsmagz24.Net -- Bukan hanya memberikan kepuasan batin, tetapi orgasme memiliki banyak manfaat kesehatan bagi tubuh. Walau kita tak menyadarinya, tapi ada beberapa perubahan yang terjadi pada tubuh saat kita mencapai kepuasan seks.

- Otak

Bagian amygdala dan hipocampus, area otak yang terkait dengan rasa takut dan kecemasan, menjadi rileks karena bagian otak yang berhubungan dengan sensasi mengambil alih. Aktivitas di area otak yang berkaitan dengan logika juga beristirahat sejenak.

- Jantung

Denyut jantung dan tekanan darah bisa naik dua kali lipat untuk memompa darah ke area genital dan otot lainnya, sementara metabolisme dan suhu tubuh juga sedikit naik.

- Hormon

Produksi dopamine mencapai puncaknya saat orgasme, ini sebabnya kita merasakan kepuasan yang penuh. Selain itu tubuh juga akan melepaskan hormon oksitosin yang membantu kita merasa lebih intim secara fisik dan emosi dengan pasangan.

- Mata

Pupil mata akan membesar sampai 50 persen pada sebagian orang, dan kita akan merasakan penglihatan yang lebih baik walau sementara.

- Pelvis

Berbagai otot, termasuk yang ada di panggul, uterus, vagina, dan anus, berkontraksi, sehingga menimbulkan gelombang kepuasan.

- Kulit

Pelepasan hormon endorfin dan hormon lainnya bukan cuma membuat ambang nyeri kita meningkat, tapi juga membuat sirkulasi darah ikut meningkat. Kita akan merasakan rasa hangat di dada dan pipi tampak bersemu merah.

[Prevention/Stmg24/Ep]
Saat Orgasme, Ini Yang Terjadi Pada Tubuh Reviewed by Unknown on 3:07:00 PM Rating: 5

Post Comment

No comments:

All Rights Reserved by Starsmagz24.Net © 2016
Powered by Blogger, Redesigned by RayTp

Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.